Monica Rasmona Mojang geulis (baca: cantik) asal Garut memulai mengenal dunia blogging dikarenakan kecintaannya pada dunia tulis menulis. Hobi nya pada dunia tulis menulis menelurkan sebuah blog yang bisa dijadikan wadah menulis sesuka hati. Kehadiran Blog yang terbentuk sejak tahun 2021 ini membuat hari-hari Monica Rasmona kini terisi dengan penuh makna, karena blogging adalah her passion.
Kenalan, yuk sama Monica Rasmona Si Pemilik Hobi Menulis
Monica Rasmona adalah seorang ibu pemilik dua pelita kehidupan yang begitu dicintainya. Pelita kehidupannya adalah seorang putri yang bernama Qatrunnada Adeeva Fauzi.berusia 6 tahun dan seorang putra yang bernama dengan Qiyas Abrisam Fauzi.
Blog yang Monica Rasmona bangun diibaratkan play ground bagi dirinya. Tempat bermain, itulah definisi sederhana dari arti kata "play ground" sebuah tempat yang mengundang rasa senang dan bahagia. Untuk itu Monica Rasmona menyapa pembaca blognya dengan sebutan playground of Monica Visitors. Sebuah sapaan sayang yang uniq didengar dan terkesan sangat menyenangkan.
Blog ini merupakan hal yang menimbulkan kebahagiaan bagi dirinya. Karena di blog inilah Monica bisa menumpahkan segala rasa dan asa yang dia miliki. Menyusunnya menjadi sebuah cerita dalam bentuk kata-kata bersayap, memiliki kepuasan tersendiri dan sangat membahagiakan hati.
Blog Monica Rasmona berisi tentang Review, Cerpen dan berbagi cerita soal hal-hal yang dialaminya. Tips dan Trik juga ada di blog ini. Salah satu artikel yang saya sukai adalah 5 cara ampuh mengatasi trauma. Sebuah trauma kadang bisa membuat kita mati gaya. Sok, teman-teman, siapa yang pernah merasakan sebuah trauma? Bisa jalan-jalan di blognya Teh Monica Rasmona, yaa, biar tau tips and trik jitunya.
Buat teman-teman yang seneng baca cerita fiksi, Blog Monica Rasmona adalah pilihan yang tepat buat isi me time. Berkongkow sambil menyeruput kopi dan memberikan suplemen pada hati dan pikiran.
Pingin banyak tau tentang aneka review makanan dan jajanan kekinian juga produk-produk yang lagi hits banyak dicari orang? Teman-teman bisa jadikan Blog Monica Rasmona sebagai bahan rujukan. Bahasannya seru abies dan sangat bermanfaat.
Saya, lho, tau tentang snack bon cabe yang lagi kekinian itu, secara lengkap, karena review yang Monica Rasmona tulis dalam blognya. Jadi berasa ga kudet, kan?! Duh jadi pingin ngemil makaroni pedasnya bon cabe, yang rasa keju, Monica bilang rasanya sangat uniq gaess, heu...heu...
Pencapaian Karya Tulis Monica Rasmona
Monica Rasmona telah banyak menelurkan karya-karya buku antologi yang ditulis berdasarkan kesukaan dan kecintaannya pada dunia menulis. Bahkan sudah menelurkan 2 buku solo, sssst, sini saya bisikan buku-buku apa saja yang Monica Rasmona sudah tulis, kalo tertarik, bisa kontak orangnya langsung, yaa...!!
Buku Antologi
2. Kereta Cerita, Antologi Fiksi Mini. Ellunar Publisher, 2020.
3. Serpihan Kenangan, Nirania & The Nona Squad. AE Publishing, 2020.
4. Sebelum Matahari Mendingin, 36 Penulis Terbaik Lomba Cerpen Tema Bumi. Sint Publishing, 2020.
5. Keping-Keping Bening, Antologi Cerpen. Binar Media, 2020.
6. Neptunus, Serial Cerita Anak. Palaray Media, 2021.
7. Yaum, Antologi Cerpen Tema Siang. Palaray Media, 2021.
8. Lily, Antologi Fiksi.
Buku Solo
Dunia Blogging dalam Pandangan Monica
Tujuan Jangka Pendek
Aktualisasi Diri
Memaksimalkan Potensi
Meningkatkan Kebermanfaatan dari Selancar di Dunia Maya
Memperluas Koneksi dan Jaringan
Menemukan Komunitas yang sefrekuensi
Mendapatkan Produk dan Fee dari Menulis Review di Blog
Tujuan Jangka Panjang
Mendapatkan Penghasilan dengan Jumlah Tertentu dari Blogging
Mempunyai Blog yang Berkualitas Secara Konten dan Teknis
Memberikan Manfaat Kepada Banyak Orang.
Masyalloh banyak banget karya tulisnya. mMemang ya kalau sudah passion-nya maka perjalanan suffernya yang gak diketahui orang bakal melahirkan karya-karya luar biasa.
BalasHapusiya, mba rajin menulis memang :1
Hapussama nih mbak menulis untuk meninggalkan jejak pada penduduk bumi, semoga menjadi amal jariyah yang dapat menembus batas usia
BalasHapusAmiin, ya Mba Dyah, semoga kita tetap semangat menulis:1
HapusKarya Kak Monica keren-keren banget deh
BalasHapusJadi inspirasi juga buat kita yang baca kisahnya
Betul, Mba, jadi terinspirasi untukbikin buku, ya, Mba Mia juga keren banget :1
Hapusselalu sukak sama sosok perempuan seperti ini. keadaan gak jadi alasan buat gak melakukan hal positif. apalagi menulis. satu hobi yang punya banyak manfaat, bukan cuma buat diri sendiri tapi juga buat ornag2 di sekitarnya. semangat selalu mba Monica. sukses jadi blogger sekaligus jadi ibu yang manis buat 2 buah hatinya.
BalasHapusBetul Ka Ryan, semoga kita juga bisa terus berkarya, ya
HapusMasyaallah. Jazakillah khairan katsiran. Semoga menjadi doa baik untuk saya, ya, Teh.
BalasHapusAamin Teh Mona, afwan, wa jazakillahu khoir :1
HapusMengenal sosok Mbak Monica dari sini saja aku udah dapat mengambil banyak sekali pelajaran, terutama dalam dunia blogging. Betapa seriusnya beliau menekuni dunia blogging dengan mengdeapankan kualitas, sementara fee tetap dapat diatur pula. Jadi pengin bikin tujuan jangka pendek dan jangka panjang juga, heuheu. Makasih banyak Kak Nitaa. 🤍🤍
BalasHapuskarya mbak monica keren banget, jadi menginspirasi aku untuk terus berkarya
BalasHapusMasyaAllah, bukunya banyak sekali ya, Mbak. Panutan lah. Semoga tujuannya tercapai.
BalasHapusAamin, semoga segala yang jadi tujuan kita bisa tercapai ya :1
Hapus