Tampilkan postingan dengan label Teknologi. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Teknologi. Tampilkan semua postingan

ASUS Zenfone 9 Smarthphone Penunjang Hobi, Pengundang Rezeki dan Pembawa Hoki

Jumat, 16 Desember 2022
asus zenfone 9


Meja yang biasa kupakai sebagai alas keperluan  untuk photo makanan kutata sedemikian rupa, daun juntai kuletakkan di atas lemari kayu gelas. Aku akan buat dia sebagai pemanis background angel dari photo steak ayam yang rencananya akan aku jadikan sebagai menu kreasi pada event lomba blog yang ingin aku ikuti.


Sepasang Sendok dan garpu ala Korea kebanggaan yang kubeli lewat online shop bergagang hitam aku tata berdampingan tepat di sudut kanan atas  alas kain bermotif kayu natural. Aku memang senang yang serba natural karena pikirku di atas sesuatu yag natural kita bebas memadu madankannya dengan warna apapun.


Warna sangat penting untuk keharmonisan sebuah hasil karya seni, apapun itu bentuknya. Bisa berupa karya seni photography atau karya seni lainnya. Selain itu komposisi warna yang pas akan menambah keindahan.


Beginilah kegiatanku, sejak pandemi aku jadi memiliki hobi  jeprat - jepret makanan dan iseng - iseng bikin tutorial resep-resep praktis. Hasil videonya  aku upload di chanel youtube  Cookeatta. Chanel yang kudedikasikan untukku pribadi dan juga anak-anak.


Sebenarnya niatnya simpel saja,  video-videoku bisa kujadikan referensi buat aku sendiri. Maklum friends, masakan kalau tidak dipraktikan, lama-lama bisa lupa juga. Bisa dibilang kumpulan video ini primbon resep buat aku dan anak-anak.


Bahkan, anak-anak saking hapal dan mengerti hobi emaknya, sering menyarankan untuk mencari smarthphone canggih yang bisa mendukung kegemaranku. Mereka bilang.


"Pilih Handphone yang bagus, dong, MI, terutama di spesifikasi kameranya lebih unggul, supaya hasil jepretan Umi bagus-bagus dan layak juga disuguhkan untuk orang banyak. Kalau gambarnya tajam dan bagus orang pasti lebih bisa menikmati dan juga menyenangi. Dijamin, deh blog Ummi banyak yang ngunjungi." Seloroh anak-anak.


Ternyata mereka punya perhatian sebesar itu, ya, sama hobi emaknya. Saking seringnya ngeliat emaknya jeprat-jepret makanan. Memang kuakui tiada hari tanpa foto-foto, bahkan ketika momen makan di luar pun, mereka rela menunggu untuk menikmati makanan yang dihidangkan buat difoto terlebih dahulu oleh emaknya, hehe. 


Aku pikir, kalau niatan itu bisa bermanfaat juga buat banyak orang, tambah senang jadinya, apalagi kalau bisa menghasilkan cuan, tambah happy lagi tentunya. Betul apa betul?


Dari Hobi Menjadi Rezeki


Melanglang buana di dunia maya itu ternyata sangat mengasyikkan. Banyak hal-hal positif yang aku temukan. Banyak sekali even-even menarik aku temukan hasil jalan-jalan di dunia maya. dari mulai ikut kelas photography, ikut kelas editing video, ikut kelas kepenulisan sampai akhirnya bisa menerbitkan buku antologi dan lainnya masih banyak lagi.


Pengembangan pengetahuan berbagai latar ilmu banyak kuperoleh lewat even online. dari mulai hal penunjang hobi sampai hal penunjang profesi. 


Generasi sekarang jika tak pandai memanfaatkan peluang dan fasilitas alangkah ruginya. Semua terasa mudah. Mau apa saja tersedia. Tinggal kemauan dan kemampuan. Dua hal ini juga yang masih terus kuusahakan. Kemauan dan kemampuan. Kadang kemauan ada namun kemampuan tidak mendukung. Begitupun sebaliknya.


Namun aku berusaha menyesuaikan kemauan dengan kemampuan agar keduanya berjalan selaras. Kebetuan alam menggiringku pada hal yang kusuka, kumau dan kumampu. Masyaallahu tabarakallahu. Hobi motret da bikin video jadi hal yang kusuka, kumau dan berusaha untuk terus kumampukan.


Ikut beberapa kelas editing video dan photography adalah salah satu usaha yang kulakukan agar memampukan, tentunya juga dengan didukung banyak berlatih mengabadikan momen lewat jepretan. Bukan hal yang tak mungkin dari hobi menjadi sumber rezeki.


Nah, ... hal ini yang sedang kuupayakan. Membahagiakan hati sekaligus memberi arti. Hampir setiap momen yang kutemui, kuusahakan untuk mengabadikannya lewat jepretan mata kamera. Agar aku bisa menyimpan kenang-kenangan sekaligus juga sebagai bahan cerita buat anak cucu.


Smartphone Lebih Kupilih Dibanding Kamera DLSR untuk Salurkan Hobi


Sebagai emak-emak yang menginginkan kemudahan, tentunya alat yang kugunakan juga harus yang simpel dan hand friendly. Mudah dibawa kemana-mana, mudah menyimpannya, mudah menggunakannya dan juga ringan. 


Untuk itu alat tangkap momen yang kugunakan cukuplah sebuah smarthphone yang mendukung kesukaan yang kumau dan tentu saja kumampu. Meski emak-emak harus tetap mengupgrade diri, ya, gaes.


Satu benda banyak manfaat. Inilah alasan pertama aku lebih memilih smarthphoe untuk mendukung hobi dibanding kamera yang notabene tidak ringkas jika dibawa kemana-mana. Dengan smartphone kita bisa bersosial media dan juga sekaligus menyalurkan hobi photo dan bikin video.


Smartphone sangat berguna sekali ketika menangkap momen saat traveling. Tidak membutuhkan tas tambahan cukup 1 handbag atau sesimpel hanya menggunakan space kantong yang ada di baju kita. Apalagi aku adalah orang yang gemar sekali traveling, penting sekali mempertimbangkan suatu hal berdasarkan kenyamanan dan kemudahan serta simpel.


Kalau sudah begini tentu saja aku membutuhkan spesifikasi kamera yang sudah sangat oke dalam mendukung keinginanku. Kamera smarthphone dengan resolusi tinggi dan fasilitas penunjang lainnya sangat dibutuhkan untuk menghasilkan gambar yang tajam dan hasil yang bagus.


Apalagi ketika mengambil video disaat traveling yang membuat kita banyak bergerak. Dibutuhkan kamera yang stabil agar tangkapan yang dihasilkan tidak ngeblur atau berbayang. Meski ada guncangan kualitas gambar yang dihasilkan bisa tetap clear dan tajam.


ASUS Zenfone 9 Mengabulkan Semua Keinginanku


 

smarthphone compact size


Sains, ... gimana perasaannya jika apa yang kita inginkan ternyata sudah tersedia? Bahagia banget, dong, pastinya? Berasa diberi kemudahan dan dimanjakan  luar biasa, kan? Nah, termasuk hal yang kuimpikan untuk memiliki smarthphone yang mewakili semua keinginan, ternyata sudah, ada, lho.


ASUS sebagai perusahaan multinasional yang memiliki visi sebagai perusahaan yang memiliki teknologi terdepan dan paling inovatif di dunia, kini mengeluarkan produk baru smartphone di kelas zenfone, ASUS Zenfone 8 kini telah disempurnakan melalui kehadiran ASUS Zenfone 9.


Yeaay, fitur yang disediakan dalam Handphone caggih ini, mewakili semua yang kumau dan kubutuh. Spesifikasi yang disajikan oleh ASUS Zenfone 9 dirancang demi memenuhi kebutuhan dan keinginan para pemilik hobi yang sama denganku juga orang-orang yang menginginkan kepraktisan namun mengedepankan keindahan. Compact size big possibilities.


Kamera Gimbal ASUS Zenfone 9 Bikin Aku Jatuh Cinta


Rasanya ingin sekali aku berbagi pada teman-teman tentang kelebihan ASUS Zenfone 9, terutama untuk spesifikasi kamera yang dia punya. Aku menyebut ASUS Zenfone 9 ini sebagai Si Mungil pemberi harapan besar. 


Bisa kita bayangkan, di dalam tubuh mungilASUS Zenfone 9 dibenamkan fitur-fitur yang powerful, sehingga bisa meruntuhkan stigma bahwa barang elektro yang bertukuran mungil harus siap kompromi dengan fitur-fitur keren, alias, nggak mungkin banget dalam tubuh ASUS Zenfone 9 yang mungil ini. punya kekuatan besar. 


Spesial untuk Sahabat Insnita aku bakal ceritain, nih, kelebihan camera ASUS Zenfone 9. Sains bisa jadikan referensi pertimbangan untuk menggandenga ASUS Zenfone 9 sebagai teman setia yang bisa memuaskan kebutuhan kalian.


Kamera Depan dan Belakang ASUS Zenfone 9 Pro-Grade dan Memiliki Resolusi Tinggi


ASUS Zenfone 9 dengan Kamera utama beresolusi 50MP  telah dilengkapi dengan sensor flagship dari SONY IMX766. Kemampuan aperture sampai F1.9 dan berkemampuan merekam video 8K dengan kecepatan 24fps. Spesifikasi ini bikin gambar jadi lebih tampak nyata.

Sedangkan Kamera kedua bagian belakang ASUS Zenfone 9 memiliki lensa ultra-wide beresolusi 12MP. Memiliki sensor SONY IMX363. kemampuan aperture sampai F2.2 dan berkemampuan digunakan merekam video 4K pada kecepatan 60fps dengan EIS dan pengoreksi distorsi yang real-time, serta merekam gambar makro dengan fokus sampai jarak 4cm.

selain itu ASUS Zenfone 9 memiliki spesifikasi kamera menggunakan sensor SONY IMX363. Bisa dibayangkan tentunya,  secerah apa gambar yang dihasilkan? Tidak diragukan  lagi, akan manyamai gambar yang diambil mengunakan kamera photo dengan spesifikasi tinggi.

Begitupula dengan kamera bagian depan suadah menggunakan sensor SONY IMX663 dengan aperture sampai F2.45, mampu mampu merekam video 4K dengan kecepatan 30fps atau FHD dengan kecepatan 60fps yang disertai teknologi EIS. Hmm ... idaman para blogger dan vlogger.

Camera ASUS Zenfone 9 Menggunakan Teknologi 6 Axis Gimbal


Teknologi 6-Axis Hybrid Gimbal Stabilization membuat kamera utama ASUS Zenfone 9 mampu merekam video dengan tingkat stabilitas yang jauh lebih tinggi, bahkan mengimbangi guncangan yang terjadi jika kita mencoba merekam video dengan satu tangan. 

6-Axis Hybrid Gimbal Stabilization menjaga rekaman bebas blur dan guncangan, bahkan jika kita sedang aktif bergerak. Fitur ini mampu memantau setiap gerakan ASUS Zenfone 9 ke berbagai arah, kemudian menggunakan informasi ini untuk menyesuaikan posisi lensa secara real-time. 

Dengan kemampuan ini, kamera utama ASUS Zenfone 9 sanggup merekam objek apapun tanpa distorsi optik atau ‘ghosting’. Ditambah algoritma anti-guncangan dalam system Electronic Image Stabilization (EIS) akan mengeliminasi lebih banyak lagi dampak dari gerakan-gerakan yang tak diinginkan. 

Alhasil, video Anda akan selalu super smooth, bebas goyangan, layaknya video professional. Memberikan kepuasan hasil bagi kita yang menginginkan hasil capture yang sempurna meski ketika ada guncangan.

Keunggulan Lain ASUS Zenfone 9 yang Pasti Bikin Kamu Makin Jatuh Cinta


O iya, sesuai janjiku tempo hari dalam artikel peluncuran ASUS Zenfone 9 aku bakalkasih review lengkap tentang Zenfone 9. Selain disempurnakan dengan kamera yang tahan goncang dengan sistem EIS serta kelengkapan sistem kerja kamera canggih lainnya. 


ASUS Zenfone 9 juga memiliki banyak kelebihan lain yang akan memberikan kepuasan dan membuat kita makin jatuh hati. Siapa yang tidak akan jatuh hati dan ingin memiliki jika fiture yang dimiliki ASUS Zenfone seperti ini:


ASUS Zenfone 9 Eksis dengan 4 Fariasi Warna Cantik 


Empat fariasi warna cantik dan memukau, menambah elegan si pemegangnya. BUsa dibayangkan ketika warna elegan dan cantik menghiasi genggaman tangan anda, pemandangan apa yang akan terlihat.


Bagi para wanita aktif akan memancarkan smart dan juga keanggunan. Sedangkan bagi kaum pria akan terpendar aura elegan dan terlihat lebih gagah dan modern. Pas untuk setiap personal dengan gaya hidup kekinian yang mengedepankan unsur aesthetic.


Empat fariasi warna yang dimiliki Zenfone 9 diantaranya, Moonlight White, Sunset Red, Starry Blue dan Midnight Black.


asus zenfone 9


Bentuk Simple Elegan dan Hand Friendly


Dirancang dengan konsep yang sama dengan generasi sebelumnya, ASUS Zenfone 9 memiliki body yang compact. Bahkan, didesain memungkinkan digunakan satu tangan dan available untuk disimpan dalam saku baju.


Ukuran yang didesain dengan panjang kurang dari 14,8cm dan lebar kurang dari 7cm, dengan tekstur permukaan yang tidak hanya terlihat indah tapi juga membuat ponsel ini lebih kukuh digenggam. Benar-benar dambaan bagi personal yang menginginkan compact size.


Selain itu ASUS juga membekali Zenfone 9 dengan ZenUI 9 yang memberikan performa yang lebih cepat dan mulus, sekaligus lebih pintar, yang sudah disesuaikan untuk penggunaan satu tangan yang lebih mudah. Dengan antarmuka ini, Zenfone 9 lebih mudah dinavigasi, dilengkapi dengan tool Edge untuk menemukan aplikasi favorit dengan lebih cepat.


smarthphone asus zenfone 9


ASUS Zenfone 9 Memiliki Performa Lebih Ganas


Performa yang dimiliki Zenfone 9 lebih beringas karena dilengkapi prosesor flagship terbaru Snapdragon® 8+ Gen 1 Mobile Platform yang lebih powerful. Chip anyar ini mampu mencapai CPU clock speed sampai 3.2 GHz, menghasilkan performa CPU dan GPU 10% lebih tinggi namun dengan efisiensi CPU 30% dibandingkan sebelumnya.

Untuk meminimalisir potensi bottleneck, Zenfone 9 dilengkapi LPDDR5 RAM sampai 16GB dan UFS3.1 storage. Ponsel ini pun sudah mendukung konektivitas Wi-Fi paling ngebut Wi-Fi 6E untuk menghasilkan konektivitas yang lebih stabil, lebih cepat, dan beringas meski dalam kondisi lalu lintas jaringan padat.

Konektivitas masih tetap bisa sat set sat set gitu meskipun jaringan padat. Gimana nggak bikin makin jatuh cinta dan nggak mau lepas dengan performa ASUS Zenfone 9 yang makin beringas dan bikin gemas. Pas sekali untuk memenuhi kebutuhan internet dengan jaringan cepat dan stabil.

Tidak hanya itu saja keganasan performa Zenfone ini bisa dinikmati lebih lama, karena Zenfone 9 menggunakan baterai berkapasitas 4300mAh, yang lebih besar dibandingkan dengan sang akak yaitu Zenfone 8. 

Kekuatan baterai ASUS Zenfone 9 bisa tahan seharian bahkan lebih. Melalui  teknologi STP (Specific Tab Process) seperti yang dimiliki ROG Phone 6, membuat smartphone compact size and big possibilities ini sangat cepat dalam proses pengisian baterai, bahkan bisa menggunakan adaptor HyperCharger 30W untuk pengisian ulang yang lebih cepat. Kece badai pokoknya.

Tampilan Layar ASUS Zenfone 9 Super Keren


Meski dari tampilan layar masih sama ukuran dengan ASUS Zenfone 8, yaitu 5,9 inci, namun di ASUS Zenfone 9 ini menggunakan layar AMOLED yang mendukung refresh rate sampai 120Hz, hebatnya secara otomatis bisa berpindah ke 60, 90, dan 120Hz tergantung pada aplikasi atau konten yang sedang ditampilkan serta waktu respon 1ms.

Kekuatan yang super dan luar biasa ini akan membuat para pengguna ASUS Zenfone 9 merasakan pengalaman yang lebih lembut dan juga users eksperience saat mengakses. Selain itu , layar Zenfone 9 juga sudah dikalibrasi untuk menghasilkan kualitas gambar yang lebih baik. 

Tingkat kecerahan layar pun  sudah sampai 800 nits (100% APL) dan peak maximum kecerahan sampai 1100 nits, sehinggga ketika kita menggunakan handphone di luar dengan cahaya matahari yang kuat masih tetap bisa terlihat jelas. Kombinasi antara layar yang cepat, jernih, dan kaya warna serta bisa dilihat di luar ruangan yang terang sekalipun, akan memberikan pengalaman menikmati konten dalam tampilan terbaiknya.

Suara yang Dihasilkan ASUS Zenfone 9 Sangat Jernih


Sains memiliki hobi mendengarkan musik? ASUS Zenfone 9 merupakan smartphone pilihan yang paling tepat untuk mendukung kegemaran kalian. Suara dentuman musik yang dilantunkan dari chanel favorit kalian dijamin akan menjadi hiburan yang bisa diandalkan.

Saking seriusnya meningkatkan kemampuan suara dalam speaker Zenfone 9. ASUS menggandeng
pakar sound di Dirac Research, Swedia. Kerjasama yang sudah dijalin sejak project ROG Phone 3 dilanjutkan di ponsel ini, untuk menghasilkan kualitas audio yang impresif dari dua speaker linier yang disupport oleh smart amps dari Qualcomm AqsticTM dan jack audio 3.5mm yang menggunakan Qualcomm Aqustic DAC terbaru.

Keamanan Tercanggih dalam ASUS Zenfone 9


Kecanggihan lainnya yang dimiliki oleh ASUS Zenfone 9 ini adalah kekuatan layar yang sudah dilindungi Corning Gorilla Glass Victus dan juga bersertifikasi IP68 menandakan bahwa smarthphone ini anti air dan debu, sehingga para penggunanya akan merasa nyaman menggunakannya di segala kondisi dan keadaan alam yang bagaimana pun. 

Hobi yang membawa Hoki


Dengan spesifikasi yang sudah canggih, ASUS Zenfonne 9 ini selain nyaman digunakan juga mendukung hobi yang selama ini kutekuni. Lensa kamera yang sudah canggih membuat aku merasa puas ketika harus membuat video dan mengambil foto.

Sehingga sangat terbantu. Ukurannya yang hand friendly memberikan rasa nyaman ketika harus membuat video masak untuk konten sosial mediaku. Tanpa asisten pun aku bisa menghasilkan video yang jernih karena ASUS Zenfone 9 ini tahan guncangan meski aku harus mengambil video hanya menggunakan tangan satu.

Hobi foto-foto makanan dan membuat video masak bahkan pernah megantarkan aku menjadi pemenang lomba juara pertama kreasi masakan dari salah satu brand keju. Dari sini membuktikan, bahwa selain latihan untuk mengasah skill, alat tempur juga sangat membantu dalam  menghasilkan gambar dan video yang ciamik.

Smarthphone keren bisa menunjang hobi mengundang rezeki dan juga membawa hoki. Siapa yag nggak tertarik kalau dapat bonus plus-plus seperti ini.

Nah, jika Sahabat Insnita memiliki hobi yang sama, ASUS Zenfone 9 ini bisa menjadi pilihan sahabat sejati untuk menemani segala aktivitas dan hobi kita. Dengan spesifikasi serta performa yang sudah aku ceritakan di atas tentu saja mewakili kebutuhan kita dari berbagai aspek. Compact Size Big Possibilities.

Kenapa Harus Memilih ASUS Zenfone 9?


ASUS Zenfone 9 diciptakan untuk menemani kalian dengan berbagai latar belakan profesi bahkan yang memiliki mobilitas tinggi. Compact size but big possibilities sangat membantu memberikan kemudahan untuk mendukung aktivitas keseharian kita.


gadget asus zenfone 9


Selain bentuknya yang ringkas, ASUS Zenfone 9 juga memiliki penampilan yang elegan dan indah, sehingga mampu mendukung penampilan anda menjadi tampak lebih keren dan menjadi pemanis. Selain itu anda tak perlu repot untuk membawa batas ketika membawa si unyu Zenfone 9 ini. 

Cukup dimasukkan dalam pocket pakaian doi sudah bisa melayani segala kebutuhan kita seharian penuh karena memiliki kapasitas baterai yang besar yaitu 4300mAh.  Dukungan Snapdragon® 8+ Gen 1 Mobile Platform yang lebih powerful pun menjadikannya ciamik saat digunakan untuk ragam task secara bersamaan.

Gimana? Pastinya makin mantap, dong untuk manjatuhkan pilihan gawai pintar dalam menunjang aktivitas dan kebutuhan kalian? Pasti penasaran, kan, bertanya-tanya dalam hati, berapa, sih harganya, dimana, sih belinya?


Nah, buat kalian yang mau beli  Zenfone 9, udah bisa kalian dapatkan melalui partner dan chanel pembelian resmi produk ASUS antara lain melalui Erafone, Tokopedia, ASUS Exclusive Store dan ASUS Online Store." Link ASUS Store bisa teman-teman telusuri di https://www.asus.com/id/mobile/phones/zenfone/zenfone-9/


Okay gaes, selamat hunting dan selamat menikmati kenyaman memiliki ASUS Zenfone 9. Have a joy.


“Artikel ini diikutsertakan dalam ASUS Zenfone 9 Blog Writing Competition di Blog Widyanti Yuliandari


Referensi

Press Realease ASUS Zenfone 9

Asus.co.id

https://www.widyantiyuliandari.com/

Indonesia Luncurkan ASUS Zenfone 9

Rabu, 16 November 2022

Hai Sains 


Hari ini aku, tuh, lagi bahagiaaa banget. Mau tau kenapa? Pasti mau, dong. Biasanya, kan, kalau hal-hal yang membahagiakan apalagi juga menguntungkan, bisa jadi sumber berita yang wajib dikepoin. Okey deh, merapat sini, dong, kita kumpul, biar aku bisa cerita dengan gaya santuy dan lebih menjiwai...xixi


Sains pasti sudah familiar dengan brand produk elektronik handal ASUS, kan? Nah, besok, tepatnya tanggal 17 November  2022, ASUS akan mengeluarkan produk terbarunya untuk spesifikasi Smartphone, nih di Indonesia. 


Kali ini Assus ingin memanjakan para pengguna smarthphone akut, yang segala kegiatannya tergantung dengan barang mungil yang saat ini sudah multifunction ini. Baik untuk kerja, untuk hiburan, untuk tugas sekolah, dan lainnya. Smartphone saat ini bukan lagi permasalahan gaya hidup, tapi merupakan kebutuhan hidup.


Jadi ASUS kelas apa, nih, yang akan keluar? Yap betul ASUS Zenfone, kini mengeluarkan ASUS Zenfone 9, yang pastinya akan memanjakan para penggemar ASUS Zenfone.


asus zenfone 9


Performa ASUS Zenfone 9


Untuk performa ASUS Zenfone ini, sangat memudahkan penggunanya. Body ramping tipis dan mungil sangat hand friendly, sehingga ketika digunakan akan nyaman dan sangat memudahkan. Ringan, mudah digenggam dan available untuk dimasukkan ke dalam saku. Ukuran layar 5,9 Inci dengan panjang kurang dari 14,8 CM dan lebar kurang dari 7CM. 


Zenfone 9 diperkuat prosesor flagship Snapdragon® 8+ Gen 1 Mobile Platform untuk menghadirkan performa yang lebih smooth dan responsif. Walau performanya galak, ponsel ini tetap adem berkat teknologi cooling system yang sudah diperbaharui dengan vapor chamber berteknologi tinggi dan fitur penyebaran panas, sehingga memungkinkannya menghasilkan performa tinggi tanpa kenaikan suhu berlebihan.


Untuk meminimalisir potensi bottleneck, Zenfone 9 dilengkapi LPDDR5 RAM sampai 16GB dan UFS3.1 storage. Ponsel ini pun sudah mendukung konektivitas Wi-Fi paling ngebut Wi-Fi 6E untuk menghasilkan konektivitas yang lebih stabil, lebih cepat, bahkan pada kondisi crowded.

Apalagi kelebihan ASUS yang lainnya? Saya akan bahas secara tuntas dan panjang lebar sesuai dengan informasi yang dibutuhkan Sahabat Insnita di postingan berikutnya. Makanya, sering-sering mampir, dong, ya.


performa asus zenfone 9


ASUS Zenfone 9 Resmi Diluncurkan Di Indonesia


Nah, menarik sekali, kan ASUS Zenfone 9 ini. Ingin buru-buru upgrade smartphonenya ke ASUS Zenfone 9, tunggu besok yaa ...! ASUS Zenfone 9 ini launching tanggal 17 November 2022. 

Ingin turut menyaksikan launching perdananya? Saksikan peluncuran resminya melalui siaran langsung di chanel Youtibe dan Facebook ASUS Indonesia. Ada bagi-bagi Give Away, lho. 2 unit Zenfone 9 bagi 2 orang yang beruntung. 

Jangan lupa gabung dan join, ya, siapa tahu kamu yang beruntung sebagai pemilik ASUS Zenfone 9 pertama di Indonesia. Ditunggu, ya ... !!!

Saksikan peluncuran resmi ASUS Zenfone 9 di Indonesia melalui siaran langsung di kanal Youtube dan Facebook ASUS Indonesia. Dapatkan kesempatan memiliki 2 unit ASUS Zenfone 9 secara cuma-cuma dengan mengikuti kegiatan yang dirancang spesial pada saat acara peluncuran.

Tips Memilih Laptop Untuk Pelajar SMP

Minggu, 06 November 2022

Laptop untuk pelajar SMP? Memangnya anak Sekolah Menengah Pertama ini sudah butuh laptop, ya? Eits jangan salah!Di era digital saat ini para pelajar SMP pun sudah diarahkan dapat mengoprasikan jenis gadget ini.


laptop untuk pelajar smp


Lalu apakah laptop penting untuk anak SMP? Seperti halnya anak bungsu saya, si adik yag saat ini sudah masuk ke sekolah menengah pertama ini terkadang tugas yang diberikan membutuhkan laptop sebagai penunjang. Bahkan ulangan pun dilakukan secara online, meski pada saat ulangan tetap dilakukan di sekolah.


Terutama ketika masa pandemi sedang genting tahun lalu, sekolah dilaksanakan dari rumah dan dilakukan secara online lewat zoomeeting. Otomatis si adik harus dibekali laptop sendiri, daripada harus mengganggu aktivitas emaknya, yang memang notabene banyak juga di depan laptop.


Mau nggak mau, deh, kami sebagai orang tua akhirnya menyisihkan dana untuk membelikan adik laptop yang setidaknya bisa menunjang proses belajar dia di rumah maupun di sekolah. Supaya menambah semangat belajar. Ada beberapa hal yang harus kami pertimbangkan ketika memilihkan laptop untuk si adik ini.


Spesifikasi Laptop untuk Pelajar SMP Seperti Apa, Sih?


Ada beberapa hal yang kami pertimbangkan ketika akan membelikan laptop untuk si adik. Saya berpikir ada spesifikasi tertentu yang harus saya pertimbangkan ketika membelikan laptop untuk anak SMP yang menurut saya belum terlalu dewasa dan tubuhnya pun masih berukuran tanggung, belum terlalu besar namun juga tidak terlalu kecil.


Belum lagi memikirkan tentang rasa tanggung jawab. Laptop untuk pelajar menurut pertimbangan saya dari soal harga juga harus dipikirkan. Jadi rekomendasi laptop untuk pelajar seperti apa, sih?


laptop buat anak sekolah ram berapa


1. Ukuran Jangan Terlalu Besar


Jika dilihat dari pengalaman dan ukuran tubuh yang masih tanggung, laptop untuk pelajar SMP saya rasa lebih baik berukuran kecil dengan layar sekitar 12 inch atau bila besar pun lebih baik di sekitar 14 inch.


Kenapa di ukuran ini? Alasan utama agar tidak merepotkan jika harus dibawa ke sekolah. Laptop untuk pelajar sebaiknya tidak berat dan bisa hand friendly. Bahkan jika memunginkan bisa dibawa di dalam tas perlengkapan buku. Agak riskan jika dibawa di tempat terpisah. takut lupa dan khawatir tertinggal.


Laptop jenis portable sangat tepat untuk pelajar SMP. Laptop dengan desain yang tipis dan tidak berat sangat pas digunakan oleh anak SMP yang sedang dalam masa pertumbuhan. Membawa beban yang terlalu berat tidak disarankan karena akan mempengaruhi pertumbuhan tulang.


Selain itu laptop yang terlalu berat untuk anak SMP bisa menimbulkan rasa malas serta trauma psikologis, cenderung malas ke sekolah dengan beban yang terlalu banyak.


2. Harga Terjangkau


Soal harga juga perlu dipertimbangkan. Bijaksananya laptop untuk anak SMP harganya di kisaran 4 sampai 6 juta. Menimbang hal di atas tadi. Rasa tanggung jawab belum terlalu besar. Walau mungkin sebagian anak usia SMP standar kedewasaannya di atas rata-rata. 


Namun di sini kita bicara dalam keumuman perilaku anak SMP.  Selain itu juga, konsentrasi laptop harus difungsikan untuk belajar sesuai dengan tingkatan yang diberikan. Makin mahal laptop spesifikasi makin tinggi. Alih-alih digunakan untuk belajar nanti malah dipakai untuk main game. 


3. Spesifikasi Disesuaikan


Meski mempertimbangkan dari segi harga dan ukuran harus ekonomis, namun bukan berarti laptop yang disediakan untuk pelajar SMP harus jadul dan bisa digunakan untuk jangka panjang.


Lebih bagus lagi laptop untuk anak SMP spesifikasinya juga dipikirkan untuk jangka panjang,  dalam artian masih bisa digunakan ketika dia sudah menginjak SMA kelak. Laptop untuk anak SMP spesifikasinya bila ingin digunakan sampai SMA bisa di spesifkasi Core i3 atau i5, atau di kelas intel Celeron pun sudah bisa mencukupi.


Untuk kapasitas RAM bisa di kisaran 4 GB sampai dengan 8 GB, ini kalau ada budgetnya, lho. Karena untuk ukuran RAM di 8 GB harga sekitar 5 jutaan. Untuk kapasitas bisa menggunakan kapasitas sebesar 320 GB sampai dengan 500 GB, sangat cukup digunakan di kegiatan IT anak SMP.


Hal di atas bisa dijadikan bahan pertimbangan untuk spesifikasi laptop pelajar SMP. Selain masih ramah di kantong, spesifikasi di jenis ini sudah cukup memenuhi kebutuhan kegiatan pembelajaran yang membutuhkan laptop bagi anak SMP.


Rekomendasi Laptop untuk Pelajar SMP


Dari kriteria laptop yang pas untuk pelajar SMP di atas, maka minsnita berhasil mengumpulkan beberapa jenis dan merk laptop yang bisa dijadikan pertimbangan sebagai rekomendasi laptop untuk pelajar SMP.


laptop untuk anak sekolah dan harganya


Berikut ini 3 jenis laptop untuk anak SMP berikut dengan harganya yang bisa Sains jadikan alternatif pilihan sebagai laptop yang cocok untuk pelajar SMP.


1. Asus VivoBook E402BA


Asus VivoBook E402BA ini memiliki spesifikasi memori penyimpanan sebesar 500 GB dengan 4 GB RAM. Screen size layar sebesar 14 Inch dengan type 1366 x 768 pixels. Memiliki keunikan tampilan fitur Icecool technology yang menjaga mesin agar tetap dingi dengan temperatur tetap di bawah 35 derajat.


Layarnya ringkas dengan berat produk di sekitar 1,4 KG, CPU: AMD APU E2-7015. Graphics: AMD Radeon R2 Graphics. Kekurangan laptop ini masih menggunakan HDD.


Asus VovoBook E402BA ini memiliki kisaran harga sekitar 4 jutaan. Dengan spesifikasi yang telah dijelaskan, laptop ini sangat cocok untuk pelajar SMP. Harga bersahabat, spesifikasi cukup untuk standar pembelajaran anak SMP.


2. Acer Aspire ES1


Kelebihan laptop Acer Aspire ES1 ini sangat ringan dan nyaman. Spesifikasi baterai hemat daya, CPU menggunakan intel dual core N3350, Intel HD memori 500 GB dan 2 GB RAM. Screen dengan ukuran 14 Inch dengan tipe 1366 x 768 pixels.


Laptop Acer Aspire ES1 ini pas untuk pelajar SMP dengan spesifikasi yang telah dijelaskan di atas. Dibandrol dengan harga RP 3.750.000,-. Masih di bawah 4 juta. Dengan berat sekitar 1.2 KG, cukup ringan dan laptop ini pas untuk pelajar SMP.


3. Lenovo Ideapad S130


Laptop Lenovo Ideapad S130 ini juga sangat cocok digunakan untuk pelajar SMP. Dengan spesifikasi CPU Intel Celeron Processor N4000, menggunakan Intel HD Graphics 500 dengan kecepatan 2.60 GHZ. Memori 128 GB dengan besar RAM di 4 GB.


Layar berukuran 14 Inch, laptop ini cukup jika digunakan oleh pelajar SMP. Berat 1,2 KG dengan OS windows 10 home edition. RAM laptopnya sudah di kelas DDR4 jadi sudah di atas DDR 3. Kualitas dan kecepatan lebih bagus.


Harga laptop Lenovo Ideapad S130 ini dibandrol di angka 5 jutaan. Bodynya tergolong tipis dan ringan, sehingga bisa dimasukkan dalam tas berbarengan dengan buku-buku bawaan para pelajar SMP atau pun juga SMA.


Summary


Apakah laptop penting untuk pelajar SMP? Untuk saat ini, ya! Karena seperti yang sudah dijelaskan di atas. Pembelajaran anak smp membutuhkan laptop, karena anak SMP sudah diarahkan untuk berinteraksi dengan laptop. Ujian anak SMP pun dilakukan lewat gadget secara online.


Laptop yang pas untuk pelajar SMP adalah yang spesifikasinya tidak terlalu tinggi namun cukup mewakili kebutuhannya. Jangan terlalu berat karena takut kerepotan ketika harus membawanya ke sekolah. Terutama si adik, anakku yang bungsu adalah perempuan, badannya lumayan kecil, jadi kasihan jika harus membawa laptop berukuran besar dan berat.


Pilihan rekomendasi laptop untuk pelajar  yang Minsnita berhasil kumpulkan di atas semoga bisa membantu ayah bunda untuk mempertimbangkannya ketika ingin membelikan laptop untuk putra-putrinya yang masih SMP.  


Dengan kita memberikan fasilitas pada proses belajar  anak, kita juga telah membantu meringankan tugas mulia para guru agar tidak terlalu berat dalam memberikan penjelasan pembelajaran kepada anak-anak yang tidak memiliki media yang disarankan. 


Selamat Hunting, ya, Sains.





Referensi


https://productnation.co/id/27962/laptop-terbaik-untuk-anak-sekolah-rekomendasi-indonesia/


https://www.arenalaptop.com/9862/laptop-untuk-anak-smp/


https://www.dkliknews.com/pendidikan/pr-3483888951/5-merk-laptop-yang-cocok-untuk-siswa-smp-berikut-spesifikasi-dan-harga?page=2


Custom Post Signature

Custom Post  Signature
Educating, Parenting and Life Style Blogger